(Review #BodyTreatment ) Scarlett Whitening Body Scrub, Shower Scrub, dan Body Lotion.
Halo! Kembali lagi dengan Beauty Recipe by Nekusa Hasumi 😆.
Bagaimana kabar kalian akhir-akhir ini? Sudah masuk bulan desember. Kalau
disini bulan desember adalah bulan dimana hujan lagi turun deras-derasnya ☔️⛈.
Selain musim hujan, sekarang lagi musim banyak banget
skincare lokal Indonesia yang memanjakan mata para beauty enthusiast,
termasuk diriku. Terutama di forum-forum komunitas beauty tuh banyak banget
yang diskusi dan kasih review bagus soal skincare lokal. Walaupun lokal, banyak
kok yang kualitasnya sudah bisa dibandingkan, setara, atau bahkan ada yang
lebih bagus daripada produk luar negeri. Dan ada kebanggan tersendiri rasanya
kalau pakai produk karya anak bangsa 😍. Bukan hanya karena label produk lokal,
tetapi karena kualitasnya emang bagus sis *terharu 🥺.
Nah kali ini aku pengen review produk body care dari
salah satu brand lokal Indonesia, yang kualitasnya menurutku MANTAP JIWA *kibas
rambut. Nama brandnya yaitu “SCARLETT”. Aku awalnya tahu brand ini di forum diskusi
aplikasi female daily. Banyak banget review bagus soal brand ini. Kemudian jadi
penasaran buat nyobain produknya. Apa sebagus yang dikatakan orang-orang yah.
Akhirnya aku nyobain produknya. Ada tiga produk yang aku coba. Untuk review
lebih jelasnya, baca sampai habis yah postinganku. Jangan di skip yah haha.
1. SCARLETT BODY SCRUB
Description:
Dibuat khusus untuk kamu yang ingin mencerahkan kulit tubuh
secara lebih maksimal, mengandung Glutathione (vitamin pencerah kulit paling
cepat di dunia) dan butiran Vitamin E. Juga terdapat butiran scrub yang mampu
menghidrasi kulit, mengangkat sel kulit mati dan kotoran yang ada di kulit
tubuhmu agar menjadi lebih lembut.
Body scrub ini ada 2 jenis varian. Ada varian pomegrante dan varian romansa. Aku sendiri nyobain varian romansa.
Packaging:
Packagingnya dari jar plastik dan
sizenya cukup besar. Desainnya juga simple dan cantik, berwarna pink
dengan aksen gambar bunga khas Scarlett. Di packagingnya terdapat
keterangan bahwa:
- terdapat tanggal expired
- cara penggunaan
- ingredients
- nomor barcode
- nomor bpom
- nama perusahaan yang produksi
- serta kode hologram yang menunjukkan bahwa produk ini merupakan produk original Scarlett
- di packaging juga ada logo kelinci yang artinya body scrub ini ''not tested on animal'' atau produk ini tidak diujicobakan pada hewan
- selain itu bagi yang concern terhadap kehalalan suatu produk, ada logo halal MUI nya juga. Semua keterangan mengenai produk lengkap dijelaskan di packagingnya.
Ingredients:
Aqua Demineralista, Polyethylene, Ceteary Alcohol, Cetyl Alcohol, Mineral Oil, Glycol Distearate, Propane 123, Triyl Trinitrate, Propane Diol, Fragrance (Parfum), Component And Finished Fragrances, Glutathione, Dmdmhydantoin, Trisopropanolamine, Acrylates Ci0 30 Alkyl Acrylate Crosspolymer, Glass Bead Vit E.
Dari ingredients produk yang dicantumkan di kemasan, produk ini mengandung Glutathione dan Vitamin E yang fungsinya untuk mencerahkan, melembabkan, dan menutrisi kulit.
Cara Penggunaan:
Gunakan scrub ke seluruh tubuh, diamkan selama 2-3 menit,
gosok secara perlahan lalu bilas dengan air bersih.
Tekstur:
Tekstur
body scrubnya tidak kasar, cukup halus menurutku. Aku suka body scrub
yang buliran scrubnya seperti ini sih dibanding yang bulirannya
besar-besar. Karena yang halus begini waktu digosok di badan tidak bikin
sakit. Warna scrubnya warna putih bersih.
My Review:
Yang aku suka dari body scrub ini
💖 Hal terpenting adalah produk ini tidak membuat kulit badanku break out
💖 Isinya banyak untuk ukuran body scrub. Jadi awet euy dipakainya.
💖
Aromanya tidak mengganggu, bikin relax malah. Cocok untuk me time
luluran pas weekend nih atau hari libur. Karena aku emang seringnya
eksfoliasi kulit pakai body scrub/lulur tuh pas seharian di rumah.
💖 Hasilnya kulit jadi halus, cerah, dan kulit mati terangkat dengan sempurna. Kalau rajin dipakai bakal kelihatan hasilnya.
Description:
Our comforting fragrance hand and body cream contains Glutathione, the most powerful antioxidant, has been associated with skin lightening ability, contains Antioxidant and clarifying properties to deeply clean skin and gently exfoliates dead skin cells for a soft, moisturized and smooth skin.
Shower scrub
ini ada 3 jenis varian. Ada varian pomegrante, mango dan cucumber. Aku sendiri
nyobain varian pomegrante.
Packaging:
Packagingnya
dari botol plastik yang pas pertama kali datang botolnya ada segel
plastiknya dan dibungkus pakai bubble wrap jadi aman dan tidak akan
tumpah/rusak saat pengiriman. Menurutku botolnya ini mudah untuk dibawa kemana-mana. Botolnya model flip flop.
Di packagingnya terdapat
keterangan bahwa
- shower scrub ini special made for brightening and moisturized skin
- terdapat tanggal expired
- cara penggunaan
- ingredients
- nomor barcode
- nomor bpom
- nama perusahaan yang produksi
- serta kode hologram yang menunjukkan bahwa produk ini merupakan produk original Scarlett
- di packaging juga ada logo kelinci yang artinya body scrub ini ''not tested on animal'' atau produk ini tidak diujicobakan pada hewan
- selain itu
bagi yang concern terhadap kehalalan suatu produk, ada logo halal MUI
nya juga. Semua keterangan mengenai produk lengkap dijelaskan di
packagingnya.
Ingredients:
Aqua, Sodium Laureth-2 Sulfate, Acrylates/Steareth-2-Methacrylate Copolymer, Lauryl Betaine, Coconut Fatty Acid Diethanolamide, Fragrance (Parfume) Component and Finished Fragrances. Sodium Laury! Sulfate, Cocamidopropyl Betaine, Ammonium Salt, Collagen, Pomegranate fruit peel extract octenylsuccinate, Glutathione, Polyethylene, Dmdm Hydantoin, Giass beads Vit E, EDTA, Citric acid.
Dari
ingredients produk yang dicantumkan di kemasan, produk ini mengandung
Glutathione dan Vitamin E yang fungsinya untuk mencerahkan,
melembabkan, dan menutrisi kulit.
Cara Penggunaan:
Wet body, pour and rub shower scrub over body to clean up your body, then rinse well. Basahi tubuh, usap sabun diseluruh bagian tubuh. Bilas dengan air.
Tekstur:
Warna shower scrub varian pomegrante ini warnanya ungu dan buliran scrubnya berwarna biru-merah. Teksturnya cair, kental, dan ada buliran scrub berbentuk bulat-bulat kecil. Buliran scrub ini fungsinya dapat memaksimalkan pembersihan kulit badan. Jadi saat dipakai buliran-buliran itu bakal pecah saat digosok di badan. Dibanding sabun biasa, aku lebih suka pakai sabun model shower scrub kek gini. Karena sekalian bisa mengeksfoliasi kulit kita.
My
Review:
💖 Hal terpenting adalah produk ini tidak membuat kulit badanku break out
💖 Isinya banyak (300 ml). Jadi awet euy dipakainya.
💖
Aromanya tidak mengganggu. Wanginya tuh manis khas unik, relaxing banget pokoknya 😭💙 Coba sendiri deh. Pokoknya shower scrub pomegrante ini sudah masuk list body wash favoriteku 💛💜💚. Nggk ngerti lagi enak banget wangi manisnya. Jadi pengen nyobain varian lain shower scrubnya Scarlett. Kalau ada yang sudah nyobain varian lain si shower scrub ini, komen di kolom komentar dbawah ya 👇🏻.
💖 Karena wangi plus bulir scrubnya yang pecah di kulit, ini bikin aku betah lama-lama di kamar mandi. Jadi kalau aku sendiri, pas mandi aku balurin shower scrub ini ke seluruh tubuh yang sudah basah sampai berbusa terus scrubnya digosok di badan sampai pecah. Lalu aku diamin sambil aku gosok gigi dan cuci muka. Baru kemudian dibilas. Wanginya makin nempel sih kalau aku pakai cara ini dan kulit rasanya bersih dan halus.
3. 3. SCARLETT BODY LOTION
Description:
Our comforting fragrance hand and body cream contains Glutathione, the most powerful antioxidant, has been associated with skin lightening ability, also Vitamin E to refresh and revitalise skin. Special made for brightening and moisturized skin.
Body lotion
ini ada 4 jenis varian. Ada varian charming, romansa, freshy dan fantasia . Aku sendiri
nyobain varian charming.
Packaging:
Sama
seperti shower scrubnya. body lotion Scarlett juga datang dengan
kemasan botol. Cuman yang membedakan, botol body lotion ini ada pumpnya.
Dimana hal ini merupakan nilai plus bagiku, karena memudahkan dalam mengeluarkan isi lotion ke tangan. Dan juga packagingnya safety. Botolnya itu ada lock-unlocknya. Kepala botolnya digeser ke kanan untuk membuka dan digeser ke kiri untuk menutup. Jadi kalau dibawa traveling bakalan aman
karena nggk bakal kepencet deh.
Di packagingnya terdapat
keterangan bahwa
- body lotion ini special made for brightening and moisturized skin
- terdapat tanggal expired
- cara penggunaan
- ingredients
- nomor barcode
- nomor bpom
- nama perusahaan yang produksi
- serta kode hologram yang menunjukkan bahwa produk ini merupakan produk original Scarlett
- di packaging juga ada logo kelinci yang artinya body scrub ini ''not tested on animal'' atau produk ini tidak diujicobakan pada hewan
- selain itu bagi yang concern terhadap kehalalan suatu produk, ada logo halal MUI nya juga. Semua keterangan mengenai produk lengkap dijelaskan di packagingnya.
Ingredients:
Aqua Demineralisata, Cetearyl Alcohol, Cetyl Alcohol Mineral Oil, Propane 1 2 3 triyl trinitrate, Fragrance (Parfume) Component and finished Fragrances, Propanediol, Kojic acid, Niacinamide, Titanium Dioxide, Glutathione, Dmdm Hydartoin, Trisopropanolamine, Glass Beads Vit E, Acrylates C10 30 Alkyl Acrylate Cosspolymer, CI 60725.
Dari
ingredients produk yang dicantumkan di kemasan, produk ini mengandung
Glutathione dan Vitamin E yang fungsinya untuk mencerahkan,
melembabkan, dan menutrisi kulit.
Cara Penggunaan:
Gunakan setiap hari pagi dan malam secara merata diseluruh tubuh untuk hasil maksimal. Tunggu hingga meresap secara menyeluruh. Simpan pada suhu ruangan.
Tekstur:
Teksturnya kental, tetapi saat dioleskan ke kulit mudah meresap, dan tidak lengket di kulit. Warna body lotion varian charming ini warnanya putih.
My
Review:
💖 Hal terpenting adalah produk ini tidak membuat kulit badanku break out.
💖 Isinya banyak (300 ml). Jadi awet euy dipakainya.
💖 Mudah meresap, tidak licin, dia hasilnya matte gitu di kulit.
💖 Kalau aku pakai body lotion ini, aku sendiri nggk butuh parfum lagi euyy. Wangi Charming ini juga seperti wangi parfume mahal. Baca-baca sih seperti wangi parfume Baccarat Rouge 540 Eau De. Selama badan nggk sering-sering kena air, wanginya bakalan nempel seharian deh.
💖 Ada efek tone up nya. Jadi body lotion ini membuat warna kulit setingkat lebih cerah dari warna aslinya. Tetapi efek tone up nya tidak lebay dan tidak bikin kulit abu-abu karena lotionnya bukan cuma stay di atas kulit tetapi meresap ke kulit. Cocok banget nih dipakai jika ada acara-acara resmi, formal, maupun pas lagi mau hang out bareng teman. Wangi nempel, nggk butuh parfum, ada efek tone upnya lagi.
💜💜💜💜💜💜💜💜💜💜💜💜💜💜💜💜💜💜
Oh iya, waktu pertama kali datang. Paket body scrub, body lotion, sama shower scrub ini dipacking dengan Box Exclusive dari Scarlett. Boxnya reusable jadi bisa dipakai ulang dan bisa digunakan buat nyimpan barang lain. Untuk harganya, seluruh harga produk satuannya sama rata yaitu Rp 75.000. Tetapi ada paket hematnya, yang 5 item harganya Rp 300.000. Jadi hitungannya seperti beli 4 gratis 1. Kalau beli paket hemat juga bakal dapet box exclusive+free gift 😍.
Produk yang aku review ini bisa kalian order melalui:
- Whatsapp Official Scarlett (087700163000)
- Line (@scarlett_whitening)
- DM Instagram @scarlett_whitening
- Shopee (Scarlett_whitening)
Okay guys segini dulu reviewnya~ See you on the next
post~~ Jika ada pertanyaan, saran atau tambahan, silahkan tinggalkan komentar
di bawah yah ^__^
*Note: apa yang
cocok di kulitku belum tentu cocok di kulitmu, jadi kamu harus melakukan own
searching review dan mesti tes sendiri produknya di kulitmu untuk menentukan
cocok atau tidaknya sebuah produk. Listen to your skin! Okay?
*Note: Hati-hati terhadap produk kosmetik palsu yang beredar di pasaran. Pastikan kalian membeli produk di store/website/online shop terpercaya dan kalau bisa kalian membeli produknya di Official offline/online store produk yang kalian ingin beli.
0 comments